iklan

4 Resep Nasi Goreng Warna-Warni Bekal Favorit Si Kecil - 3/4 Nasi Goreng Merah

ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Aneka Resep Bunda - Nasi goreng menjadi santapan favorit di Indonesia. Entah karena mudah membuatnya sekaligus mempunyai rasa yang lezat.

Meski sebenarnya tidak ada waktu tertentu untuk makan nasi goreng. Nasi goreng dapat menjadi menu sarapan pagi maupun makan malam.

Anda ingin membuat menu nasi goreng yang berbeda? Coba resep nasi goreng warna-warni yang sehat, nikmat, dan mudah dibuat;


3. Nasi goreng merah
Nasi goreng merah adalah makanan khas Makassar, yang warna merahnya didapatkan dari tomat, sehingga sangat tepat jika disajikan untuk bekal si kecil.


4 Resep Nasi Goreng Warna-Warni Bekal Favorit Si Kecil - 3/4 Nasi Goreng Merah
4 Resep Nasi Goreng Warna-Warni Bekal Favorit Si Kecil - 3/4 Nasi Goreng Merah
Bahan-bahannya:
2 buah tomat merah
1 sendok makan minyak goreng
3 siung bawang putih yang dihaluskan
1/2 bawang bombai yang dicincang kasar
100 gram udang kupas, dipotong atau utuh tergantung selera
75 gram wortel yang dipotong dadu 1/2 sentimeter dan direbus
50 gram jagung manis yang direbus dan dipipil
5 batang buncis yang disiangi dan dipotong bulat 1/2 sentimeter, kemudian direbus
1 batang daun bawang yang diiris tipis
1 sendok makan pasta tomat
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam
2 piring nasi putih
1 sendok teh kecap asin


Cara membuatnya:
- Buang pangkal tomat, lalu rebus tomat sampai matang. Angkat, kupas, cincang kasar, lalu saring. Ambil sari tomat yang segar, lalu sisihkan.
- Masukkan minyak dan sari tomat ke wajan, masak sampai cairan mengering.
- Tambahkan bawang putih dan bawang bombai, tumis sampai wangi.
- Masukkan ikan atau udang, jagung, buncis, daun bawang, kemudian aduk rata.
- Bumbui dengan pasta tomat dan merica bubuk.
- Masukkan nasi, aduk hingga rata.
- Setelah nasi tampak berbulir-bulir, bumbui dengan garam dan kecap asin, dan aduk sampai rata.
- Sajikan dengan bumbu penyedap sesuai selera Anda.

Sumber http://lifestyle.liputan6.com/read/2613886/4-resep-nasi-goreng-warna-warni-bekal-favorit-si-kecil

Baca juga 

4 Resep Nasi Goreng Warna-Warni Bekal Favorit Si Kecil - 2/4 Nasi Goreng Hitam

ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90

0 Response to "4 Resep Nasi Goreng Warna-Warni Bekal Favorit Si Kecil - 3/4 Nasi Goreng Merah"

Post a Comment